Jangan Salah, Digital Marketing Gak Sulit, Tapi Juga Gak Mudah

Jangan Salah, Digital Marketing Tidak Sulit, Tetapi Juga Tidak Gampang – Pernahkah Anda melihat sebuah produk atau brand perusahaan yang melakukan digital campaign maupun kampanye online? Atau pernahkah Anda melihatnya di sebuah website ataupun sosial media perusahaan? Di era yang serba digital seperti saat ini, kegiatan seperti itu sudah sering ditemukan di berbagai platform sosial media.

Tren pemasaran yang baru ini disebut dengan digital marketing. Tujuan diterapkannya kegiatan pemasaran seperti ini ialah untuk meningkatkan serta mendongkrak jumlah penjualan produk dari sebuah brand.  Apakah yang membuat para pebisnis ataupun pengusaha sering menerapkan tren ini ketika menjual berbagai jenis produk tertentu? Berikut akan dijelaskan mengenai tren baru tersebut.

Suatu aktifitas pemasaran ataupun promosi sebuah brand maupun produk dengan menggunakan media internet atau digital disebut sebagai pemasaran digital. Tujuan pemasaran produk yang seperti ini ialah agar dapat menarik konsumen maupun calon konsumen dengan cepat.

Sebab jumlah pengguna internet maupun media sosial di kalangan masyarakat sangat besar sehingga tidaklah mengherankan jika banyak perusahaan yang menjadikan digital marketing sebagai pilihan utama untuk memasarkan produk mereka. Maka dari itu, kini banyak perusahaan yang saling bersaing untuk menciptakan konten menarik yang akan ditampilkan dalam pemasarannya di sosial media.

Banyaknya perusahaan-perusahaan yang menggunakan  bentuk pemasaran digital membuktikan bahwa strategi pemasaran yang seperti ini memiliki banyak kelebihan dan manfaat yang bisa didapatkan. Berikut akan dijelaskan lebih jauh mengenai pemasaran digital.

Cepat Tersebar

Karena menggunakan media internet, maka strategi pemasaran dengan menggukana media digital tentu saja dapat dilaksanakan dengan sangat cepat, bahkan hanya dalam hitungan detik. Tidak hanya itu, digital marketing pun bisa diukur secara langsung atau secara realtime dan tepat.

Selain itu, teknik marketing yang seperti ini pun bisa memberikan Anda kemudahan guna meningkatkan pemasaran serta mencari konsumen. Hal ini disebabkan karena teknik pemasaran ini dapat menjaring customer yang memiliki ketertarikan dengan produk ataupun jasa Anda. Sehingga peluang berlangsungnya penjualan jauh lebih besar.

Strategi ini bahkan lebih mudah dibandingkan dengan pemasaran dengan cara canvasing yaitu dengan cara memasang iklan pada Koran, majalah, menyebar brosur maupun mengunjungi rumah secara acak.

Memudahkan Dalam Melakukan Evaluasi

Hasil dari kegiatan pemasaran bisa langsung diketahui apabila strategi pemasaran yang digunakan ialah dengan memanfaatkan media online. Terkait berapa banyak orang yang melihat produk Anda, berapa lama produk Anda dilihat, berapa persen besarnya konversi penjualan yang didapatkan dari setiap iklan dan lain sebagainya.

Apabila Anda telah mengetahui semua data yang telah disebutkan sebelumnya, maka langkah selanjutnya yang bisa Anda lakukan ialah dengan mengevaluasi serta merencanakan iklan. Sehingga pada proses digital marketing berikutnya Anda tidak perlu repot untuk memperbaikinya.

Menggunakan strategi pemasaran secara digital selalu memiliki keuntungan yang besar baik ketika sebelum atau sesudah memasang iklan di berbagai platform media sosial, seperti Google Ads, Instagram, dan Facebook. Keuntungan yang dapat diperoleh ialah jumlah data.

Data mengenai siapa saja pengunjung yang sudah melihat iklan Anda, kata kunci yang dicari, usia, lokasi, minat, dan gender. Semua data tersebut dapat dipakai untuk mengelola iklan yang lebih efisien dan lebih efektif lagi.

Jangkauan Pemasarannya Sangat Luas

Menggunakan pemasaran digital juga akan memudahkn Anda menjangkau konsumen dari berbagai macam wilayah. Produk dan brand yang Anda miliki bisa disebarkan dengan mudah ke seluruh dunia hanya dalam waktu beberapa menit dengan memanfaatkan jaringan internet.

Selain itu, jika Anda menggunakan media digital, Anda dapat membuat target jumlah pengunjung yang bisa mengakses toko online maupun website Anda dalam sehari.

Berbeda lagi dengan toko offline, jumlah pengunjung yang datang ke toko offline Anda tidak dapat ditentukan. Jumlah pengunjung akan bergantung pada berapa banyak yang orang yang tertarik dan ingin mengunjungi toko Anda, biasanya beberapa toko akan ramai pada waktu tertentu, misalnya jika ada event yang sedang berlangsung.

Menunjukkan Hasil Yang Lebih Murah Dan Efektif

Jika Anda membandingkan strategi pemasaran modern saat ini dengan strategi marketing tradisional, maka strategi pemasaran digital tentu saja akan jauh lebih efektif dan murah. Berdasarkan laporan Gartnet’s Digital Marketing Spend Report, Anda dapat menghemat hingga 40�ri biaya anggaran. Tak hanya itu, hasil survey memperlihatkan bahwa sekitar 28% pengusaha kecil memilih untuk pindah ke digital karena dirasa lebih efektif.

Teknik pemasaran yang menggunakan iklan di media konvensional bisa menembus harga hingga jutaan, puluhan, bahkan dapat mencapai angka ratusan juta rupiah yang mana oleh pebisnis kecil hal ini akan sulit untuk dijangkau. Sedangkan jika Anda memilih untuk memasang iklan di media platfrom seperti Google Ads, Facebook, dan Instagram maka budget yang perlu Anda siapkan hanya sekitar Rp50.000 per hari.

Membangun Nama Brand

Pemasaran digital dapat membantu Anda membangun nama serta citra yang baik kepada konsumen. Dengan adanya  media online, konsumen akan mencari terlebih dahulu pada sebuah mesin pencarian online mengenai brand Anda sebelum memutuskan untuk membeli produk tersebut. Sehingga eksistensi brand Anda dan dunia maya sangat penting.

Meskipun terbilang cukup mudah dan  memiliki segudang kelebihan, teknik pemasaran digital yang seperti ini pun memilki beberapa kekurangan, khususnya bagi Anda yang baru ingin memulai mencoba teknik pemasaran seperti ini.

Sulit Diterapkan Tanpa Adanya Pengalaman Dan Pengetahuan Dasar

Meskipun Anda menyiapkan budget yang sangat banyak sekalipun hanya untuk mencoba pemasaran digital sendiri, kemungkinannya untuk berhasil akan sangat kecil dan bisa saja semua usaha Anda akan sia-sia. Bukan tanpa alasan, tetapi untuk mulai menjalankan strategi seperti ini juga diperlukan pengetahuan dan pengalaman yang cukup agar berhasil menjalankan pemasaran digital dengan baik.

Oleh karena itu, banyak pengusaha maupun perusahaan yang lebih memilih untuk memakai jasa digital marketing agency. Bahkan dashboard digital yang paling familiar dan umum seperti Google Ads, Google Analytics, maupun Facebook Ads Manager pun akan sangat sulit untuk dipahami oleh orang-orang awam yang hendak menggunakannya. Dibutuhkan waktu yang lama agar Anda bisa terbiasa dan belajar menjalankan dashboard tersebut.

Memerlukan Sebuah Passion

Tidak sedikit seorang pebisnis maupun klien yang mengaku kesulitan saat menerapkan dan belajar menggunakan berbagai jenis platform pemasaran digital seperti Search Engine Marketing (SEM), Search Engine Optimization (SEO), maupun Sosial Media Marketing (SMM).

Hal ini disebabkan karena setiap orang memiliki passion yang berbeda-beda di setiap bidangnya. Sebagai contoh, bekerja sebagai montir bengkel tidak akan mudah untuk dilakukan jika orang tersebut tidak memiliki passion di dunia otomatif.

Lalu bagaimana caranya agar Anda dapat menerapkan teknil pemasaran digital dengan baik?

Memiliki Waktu Dan Semangat Untuk Belajar

Apapun bisa Anda pelajari jika memiliki semangat dan dapat meluangkan waktu Anda untuk terus belajar. Mengikuti pelatihan khusus atau beberapa seminar mengenai teknik serta cara kerja pemasaran digital dalam penerapannya di dunia bisnis.

Baca juga : Ketahui Ciri dari Penyedia Jasa Branding Terbaik dan Terpercaya

Menggunakan Jasa Ahli Digital Marketing

Biasanya seorang pengusaha lebih memosisikan dirinya sebagai manager ataupun pemilik perusahaan, semetara itu pekerjaan di setiap bidang lebih baik diberikan kepada perwakilan tim ataupun agensi yang telah ahli pada bidangnya.

Ingin beriklan di social media ? Hubungi kami di Whatsapp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *